Rotating Trio Exchange (RTE) pada Materi Segiempat

Authors

  • siti arianti uir
  • Abdurrahman Abdurrahman
  • Fitriana Yolanda

Keywords:

Hasil Belajar Matematika, Rotating Trio Exchange

Abstract

Matematika masih menjadi mata pelajaran yang sulit bagi siswa dikarenakan  proses pembelajaran masih belum berjalan dengan efektif. Sehingga hasil belajar siswa masih tergolong rendah. Penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran dan meningkatkan hasil belajar matematika melalui Penerapan Strategi Pembelajaran Rotating Trio Exchange (RTE). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII.4 SMPN 26 Pekanbaru tahun ajaran 2018/2019 dengan jumlah siswa sebanyak 33 siswa dengan 16 orang laki-laki dan 17 orang perempuan. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang telah dilakukan sebanyak dua siklus. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan  teknik pengamatan dan teknik tes hasil belajar. Teknik pengamatan dilakukan selama proses pembelajaran berlangsung, sedangkan teknik tes hasil belajar dilakukan melalui proses ulangan harian I dan ulangan harian II. Hasil pengamatan dianalisis secara deskriptif kualitatif, sedangkan hasil belajar siswa dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi perbaikan proses pembelajaran dan peningkatan hasil belajar siswa dari skor dasar ke siklus I dan dari siklus I ke siklus II. Jumlah siswa yang tuntas pada skor dasar yaitu 2 orang atau 6% meningkat pada ulangan harian I yaitu 5 orang atau 15% dan pada ulangan harian II meningkat menjadi 11 orang atau 33%. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa Penerapan Strategi Pembelajaran Rotating Trio Exchange (RTE) dapat Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII.4 SMPN 26 Pekanbaru tahun ajaran 2018/2019.

Downloads

Download data is not yet available.

Additional Files

Published

2020-02-24

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)