Analisis Penggunaan Bahasa Jurnalistik pada Berita Utama dalam Surat Kabar Tribun Pekanbaru

Authors

  • Aslan Efendi Universitas Islam Riau
  • Sri Rahayu Universitas Islam Riau

DOI:

https://doi.org/10.25299/s.v1i2.9057

Keywords:

bahasa jurnalistik, berita utama, surat

Abstract

Bahasa jurnalistik didefinisikan sebagai bahasa yang digunakan oleh para redaktur, wartawan, atau pengelola media massa dalam proses menyusun, menyajikan, memuat, menyiarkan, dan menayangkan berita serta laporan peristiwa atau pernyataan yang benar, aktual, penting dan menarik dengan tujuan agar isinya mudah dipahami dan maknanya cepat ditangkap. Ciri utama bahasa jurnalistik antara lain : (1) sederhana, (2) singkat, (3) padat, (4) lugas, (5) jelas, (6) jernih, (7) menarik, (8) demokratis, (9) populis, (10) logis, (11) gramatikal, (12) menghindari kata tutur, (13) menghindari kata dan istilah asing, (14) pilihan kata (diksi) yang tepat, (15) mengutamakan kalimat aktif, (16) menghindari kata atau istilah teknis, dan (17) tunduk kepada kaidah etika. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimanakah penggunaan bahasa jurnalistik pada berita utama dalam surat kabar Tribun Pekanbaru Edisi Juni 2021? Penelitian ini bertujuan untuk mengumpulkan data dan informasi tentang  penggunaan bahasa jurnalistik pada berita utama dalam surat kabar Tribun Pekanbaru. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Sumadiria (2016). Penelitian dan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi dan teknik hermenutik. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan bahasa jurnalistik pada berita utama dalam surat kabar Tribun Pekanbaru edisi 2 s.d 29 Juni 2021 sudah menggunakan karakteristik penggunaan bahasa jurnalistik, namun masih ditemukan kesalahan dalam penerapan karakteristik jurnalistik. Berikut simpulan keseluruhan data yang penulis peroleh : (1) aspek sederhana sebanyak 7 data, (2) aspek singkat sebanyak 10 data, (3) aspek padat sebanyak 1 data, (4) aspek lugas sebanyak 8 data, (5) aspek jelas sebanyak 15 data, (6) aspek populis sebanyak 3 data, (7) aspek gramatikal sebanyak 6 data, (8) aspek penggunaan kata dan istilah asing sebanyak 19 data, (9) aspek pilihan kata (diksi) sebanyak 22 data, (10) aspek mengutamakan kalimat aktif sebanyak 8 data, dan (11) aspek penggunaan kata atau istilah teknis sebanyak 21 data.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aisaro, Khusnul. 2020. Analisis Bahasa Jurnalistik Berita Kriminal pada Surat Kabar Tribun Pekanbaru. Skripsi. Pekanbaru: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau.

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Barus, S. W. (2010). Jurnalistik Petunjuk Teknis Menulis Berita. Jakarta: Erlangga.

Chaer, A. (2010). Bahasa Jurnalistik. Jakarta: Rineka Cipta.

Depdiknas. (2008). Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Keempat. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Despita, Dona. 2020. Analisis Penggunaan Karakteristik Bahasa Jurnalistik dalam Berita Utama Surat Kabar Harian Riau Pos. Skripsi. Pekanbaru: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau.

Hamidy, U. (2003). Metodologi Penelitian Disiplin Ilmu-Ilmu dan Budaya. Pekanbaru: Bilik Kreatif.

Iskandar. (2008). Metodologi Penelitian Pendidikan dan Sosial (Kuantitatif dan Kualitatif). Jakarta: Gaung Persada Press.

Kusumaningrat, H., & Kusumaningrat, P. (2018). Jurnalistik Teori dan Praktik. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Mardalis. (2014). Metode Penelitian Suatu Pendekatan Proposal. Jakarta: Bumi Aksara.

Marlena, Rena. 2019. Analisis Kode Etik Bahasa Jurnalistik pada Surat Kabar Tribun Pekanbaru. Skripsi. Pekanbaru: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau.

Marliana, L., & Puryanto, E. (2017). Problematika Penggunaan Ragam Bahasa Jurnalistik pada Media Massa dan Implikasinya Terhadap Pembinaan Bahasa Indonesia di Masyarakat. Diksi Jurnal Ilmiah Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya, 17(1), 143-152,

(https://journal.uny.ac.id/index.php/diksi/article/view/6577, diakses pada 02 Juni 2021)

Moleong, L. J. (2007). Metodologi Penelitian Kualitatif Edisi Revisi. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Mukhlis, M. (2018). Analisis Wacana Menurut Teori Theo van Leeuwen Tentang Topik Obat-Obatan Terlarang pada Surat Kabar Riau Pos. GERAM, 6(1), 26-33.

Mukhlis, M., Al Masjid, A., Widyaningrum, H. K., Komariah, K., & Sumarlam, S. (2020). Analisis wacana kritis model Teun A. van Dijk pada surat kabar online dengan tajuk kilas balik pembelajaran jarak jauh akibat pandemi covid-19. Geram, 8(2), 73-85

Musfiqon. (2012). Panduan Lengkap Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Prestasi Pustakarya.

Puspitasari, E. (2017). Karakteristik Bahasa Jurnalistik dalam Artikel Surat Kabar Priangan. Jurnal Ilmiah Diksatrasia Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 1(1), 1-11,

(https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/diksatrasia/article/view/107, diakses pada 02 Juni 2021)

Prastowo, A. (2016). Metode Penelitian Kualitatif dalam Perspektif Rancangan Penelitian (M. Sandra, ed.). Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Rahmat. (2017). Ketidakefektifan Ragam Bahasa Jurnalistik Majalah Makassar Terkini. Jurnal Edumaspul, 1(2), 71-80, (https://ummaspul.e-journal.id/maspuljr/article/view/27, diakses pada 02 Juni 2021)

Septiafani, Ranggis Rezki. 2020. Analisis Bahasa Jurnalistik dalam Opini Tribun Pekanbaru. Skripsi. Pekanbaru: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau.

Sumadiria, A. H. (2016). Bahasa Jurnalistik Panduan Praktis Penulis dan Jurnalis. Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

Wahyuni, S. N., Wendra, I. W., & Putrayasa, I. B. (2016). Bahasa Jurnalistik dalam Rubrik Citizen Journalism Tribun Bali: Analisis dari Segi Unsur Bahasa yang Singkat dan Gramatikal. Jurnal JPBSI Universitas Pendidikan Ganesha, 4(2),

(https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JJPBS/article/view/8077, diakses pada 02 Juni 2021)

Wardani, Tiara. 2017. Kesalahan Penerapan Karakteristik Bahasa Jurnalistik pada Penulisan Berita Utama Harian Duri Ekspres Edisi 1-30 November 2017. Skripsi. Pekanbaru: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau.

Published

2022-06-28

Issue

Section

Articles