Pengembangan Perangkat Pembelajaran Berbasis Penemuan Terbimbing pada Materi Bilangan untuk Siswa Kelas VII MTs Muhammadiyah 02 Pekanbaru

Authors

  • NURUL HIDAYATI UNIVERSITAS ISLAM RIAU
  • Abdurrahman Universitas Islam Riau
  • Andoko Ageng Setyawan Universitas Islam Riau

Keywords:

Penelitian pengembangan, perangkat pembelajaran, penemuan terbimbing, RPP, LAS

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran berbasis penemuan terbimbing berupa RPP dan LAS pada materi bilangan untuk siswa kelas VII MTs Muhammadiyah 02 Pekanbaru yang valid dan praktis. Penelitian ini dilaksanakan pada Tanggal 27 Maret hinggaTanggal 4 April 2018. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII.4 MTs Muhammadiyah 02 Pekanbaru tahun ajaran 2017/2018, yang berjumlah 34 orang siswa dengan kemampuan heterogen. LAS yang dirancang terdiri dari 3 pertemuan pada materi bilangan. Pada penelitian ini mengikuti langkah penelitian pengembangan R&D, yaitu potensi dan masalah; pengumpulan data; desain produk; validitas desain; revisi desain; ujicoba produk; revisi produk; dan produk akhir. Berdasarkan hasil penelitian, perhitungan penilaian validator terhadap Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) diperoleh nilai rata-rata sebesar 83,95% dengan kriteria cukup valid. Sedangkan pada LAS diperoleh nilai rata-rata sebesar 81,94% dengan kriteria cukup valid. Hasil respon guru terhadap penggunaan RPP memperoleh nilai 89,28% dengan kriteria sangat praktis. Sedangkan hasil respon guru terhadap penggunaan LAS memperoleh nilai 91,66% dengan kriteria sangat praktis. Serta hasil kepraktisan LAS yang diperoleh dari angket respon siswa sebesar 89,65% dengan kriteria sangat praktis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penelitian pengembangan ini menghasilkan perangkat pembelajaran berbasis penemuan terbimbing pada materi bilangan di kelas VII MTs yang valid dan praktis.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2020-02-24

Issue

Section

Articles