About the Journal

Journal of Economic Well-Being (JOEW) berdiri sejak tahun 2021 yang dinisiasi oleh Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Riau. Inisiatif pendirian jurnal berawal dari diskusi mengenai pentingnya penelitian ekonomi yang bertujuan untuk mencapai kemaslahatan bagi seluruh umat manusia dengan tidak mengesampingkan unsur-unsur dalam maqashid syari’ah. Artikel yang diterbitkan dalam JOEW diharapkan dapat mencakup berbagai topik dibidang ekonomi pembangunan dengan menggunakan alat analisis ekonomi dan sosial. Topik yang  menjadi prioritas JOEW sebagai berikut: Ekonomi Regional & perkotaan, Ekonomi Fiskal & Moneter, Ekonomi Sumberdaya Manusia, Ekonomi Sumber daya alam, Ekonomi Internasional dan Ekonomi Maritim. Melalui JOEW diharapkan dapat memberikan sumbangsih terhadap perkembangan Ilmu pengetahuan Khususnya bidang ekonomi. Serta dapat memfasilitasi pembaca dan peneliti baik mahasiswa, dosen dan pemerintah. JOEW menerbitkan artikel 2 (dua) kali dalam setahun, yaitu pada bulan maret dan September.