Pengaruh Senam SKJ 2008 Terhadap Kebugaran Jasmani Siswi Sekolah Dasar Negeri 20 Alang Laweh Padang Selatan Kota Padang

https://doi.org/10.25299/sportarea.2017.vol2(1).591

Authors

Keywords:

SKJ 2008 Gymnastics, Physical Fitness Level

Abstract

Senam ialah suatu latihan tubuh yang dipilih dan dikonstruk secara sengaja, yang dilakukan secara sistematis dengan tujuan meningkatkan kebugaran jasmani, mengembangkan keterampilan, dan menanamkan nilai-nilai mental spiritual. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen, populasi dan sampel penelitian siswi Sekolah Dasar Negeri 20 Alang Laweh Padang Selatan Kota Padang dari kelas IV sampai V dengan jumlah 28 orang. Uji statistik yang digunakan adalah t-test, dari hasil tersebut dilihat bahwa thitung (3,70) > ttabel (2,05). Hal ini berarti bahwa hipotesis penelitian dapat diterima dengan nilai selisih peningkatan yang ditemukan berdasarkan persentase sebesar 3,97%. Berdasarkan analisis data dan pembahasan, maka dapat dikemukakan kesimpulan. Senam SKJ 2008 berpengaruh signifikan terhadap peningkatan kebugaran jasmani siswi Sekolah Dasar Negeri 20 Alang Laweh Padang Selatan Kota Padang.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2017-06-01

How to Cite

Oktaviani, L., & Meirony, A. (2017). Pengaruh Senam SKJ 2008 Terhadap Kebugaran Jasmani Siswi Sekolah Dasar Negeri 20 Alang Laweh Padang Selatan Kota Padang. Journal Sport Area, 2(1), 36–44. https://doi.org/10.25299/sportarea.2017.vol2(1).591

Issue

Section

RESEARCH ARTICLES