Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematika Peserta Didik Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Team Achievement Divisions (STAD) Kelas XII SMA Negeri 1 Siak

Authors

  • esniati esniati esniati SMA N 1 SIAK

Keywords:

Student Teams Achievement Divisions (STAD), Komunikasi Matematika, Aktivitas belajar, Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD)

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematika peserta didik menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) kelas XII SMA Negeri 1 Siak semester genap Tahun Ajaran 2017/2018.  Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK), yang terdiri dari dua siklus,  penelitian tindakan kelas yang dilakukan secara kolaboratif, peneliti dan guru bekerja sama dalam proses pelaksanaan tindakan, Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas XII IPS SMA Negeri 1 Siak. Teknik analisa data adalah data kualitatif  berupa hasil observasi, wawancara, serta dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh melalui hasil tes I dan hasil tes II, bahwa siswa berkemampuan tinggi, sedang dan rendah yang mendapatkan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) memperoleh peningkatan kemampuan komunikasi matematika pada siklus I dan siklus II. Rata-rata kemampuan komunikasi matematika  pada siklus I adalah 0,64, klasifikasi peningkatan sedang, kemampuan komunikasi matematika  pada siklus II adalah 0,77 dengan klasifikasi peningkatan tinggi. Persentase rata rata kemampuan komunikasi matematika pada post test I adalah  lebih tinggi daripada pretest I. Sedangkan persentase rata-rata kemampuan komunikasi matematika pada post test II  lebih tinggi daripada pretest II.  Sehingga dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan komunikasi matematika  dengan model kooperatif  tipe Stundent Teams Achievement Division (STAD) pada siklus I dan II mengalami  peningkat. 

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-02-11

Issue

Section

Articles