PELAYANAN PROSES PERMOHONAN KONTRAK KERJA SAMA DENGAN MITRA USAHA PADA DIVISI KOMERSIL (COMMERCIL) PT ANGKASA PURA II (PERSERO) CABANG BANDAR UDARA INTERNASIONAL SULTAN SYARIF KASIM II DI PEKANBARU

Authors

  • Erlina Komalasari Universitas Islam Riau
  • Eka Komalasari Universitas Islam Riau

Keywords:

Pelayanan, Transparansi, Akuntabilitas, Kondisional, Partisipatif, Kesesamaan Hak, Keseimbangan Hak/Kewajiban

Abstract

Tujuan dari kertas kerja ini adalah untuk mengetahui pelayanan proses permohonan kontrak kerjasama dengan mitra usaha pada divisi komersil PT Angkasa Pura II (Persero) Cabang Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II di Pekanbaru guna dapat mendorong keberhasilan tercapainya tujuan pada divisi komersil. Berawal dari ketertarikan penulis untuk mengangkat judul ini karena adanya rasa ingin tahu penulis terhadap pelayanan proses permohonan kontrak kerjasama dengan mitra usaha yang dilakukan oleh divisi komersil. Selama penulis melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) penulis melihat bahwa proses tersebut berjalan dengan baik, hal itu karena divisi komersil mengikuti dan melaksanakan peratura yang ada pada pedoman kegiatan komersil yang sudah ditetapkan. Pelayanan Proses Permohonan yang dilakukan divisi komersil sesuai dengan indikator pelayanan yaitu Tranparansi, Akuntabilitas Kondisional,  Partisipatif, Kesesamaan Hak dan Keseimbangan Hak dan Kewajiban. Diharapkan dengan pelayanan  divisi komersil mampu memberikan keuntungan bagi mitra usaha terlebih lagi untuk PT Angkasa Pura II (Persero) Cabang Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II di Pekanbaru.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2019-04-30

Issue

Section

Articles