UNSUR DAN MAKNA SENI UKIR DALAM BANGUNAN ISTANA RAJA DI KECAMATAN IV KOTO ROKAN HULU PROVINSI RIAU

Authors

  • ummi kalsum Universitas Islam Riau, FKIP Sendratasik
  • Hengki Satria Universitas Islam Riau, FKIP Sendratasik

Keywords:

unsur, makna, seni ukir, bangunan istana raja

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keberadaan bangunan Kerajaan Rokan Hulu yang merupakan
Kerajaan Tambusai ibu negerinya Dalu-dalu, Kerajaan Rambah ibu negerinya Pasirpengarayan, Kerajaan
Kepenuhan ibu negerinya Kota Tengah, Kerajaan Rokan IV Koto ibu negerinya Rokan, Kerajaan Kunto
Darussalam ibu negerinya Kota Lama. Unsur-unsur seni rupa dan makna dalam seni ukir bangunan pada
Istana Raja Di Kecamatan Rokan IV Koto Rokan Hulu Provinsi Riau adalah berupa rumah panggung,
ditopang kontruksi dari kayu dengan ornamen ukiran yang khas dan meiliki bentuk ukiran sederhana dari
pola melayu, unsur seni rupa diantaranya memiliki garis lengkung, lurus, pola simetris, dan memiliki
prinsip harmoni, keseimbangan, dan selaras, dan setiap ornamennya memiliki makna dan filosofi yang
mendalam. Misalnya Ukiran Kepala Naga yang berlaga terdapat pada risplang atap istana melambangkan
kekuasaan daratan dan lautan, warna atap istana berwarna merah hati melambangkan kekuasaan,
keberanian, dan perjuangan. Ukiran ular naga yang bertaut bagian dinding bawah melambangkan
pertahanan ibarat benteng dan dinding ukiran berwarna Kuning yang melambangkan keemasan atau
kekuasaan kerajaan, berarti kebesaran kerajaan, lambang untuk sultan, raja dan tengku.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-10-31