Kemampuan Psikomotorik Siswa Kelas VII Dalam Pembelajaran Alat Musik Kompang di SMP Negeri 2 Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau

Authors

  • Laila Fitriah
  • Syahroni Syahroni
  • Muhammad Hasabuddin

Keywords:

Psikomotorik siswa, , Musik Kompang

Abstract

Pendidikanmusik berperan dalam mengambangkan emosi, sosial, media pendidikan, dan mengembangkan daya cipta. Disamping itu musik jega mempunyai nilai-nilai diantaranya: nilai artistik, pendidikan, media eksperimen, menghibur, dan mengembangkan emosi. Tujuan dari penelitian ini adalahuntuk mengetahuikemampuan psikomotorik siswa kelas VII dalam pembelajaran alat musik kompang di SMP Negeri 2 Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau degan menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah  siswa kelas VII SMP Negeri 2 Kuala Kampar Kabupaten Pelalawam Provinsi Riau berjumlah 25 orang siswa. Hasil analisa data yang diperoleh peneliti adalah Teknik memainkan alat musik kompang siswa Kelas VII dalam Pembelajaran Alat Musik Kompang di SMP Negeri 2 Kecamatan Kuala Kampar  Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau adalah cukup baik, dimana kategori cukup baik sebanyak 14 siswa (56%), sedangkan kemampuan psikomotorik siswa adalah kemampuan presepsi, kesiapan, gerakan terbimbing, gerakan kompleks, dan kreatifitas masing-masing hasil presentase nya adalah 55,12% dikategorikan Baik, 61,44% dikategorikan Cukup Baik, 10,4% dikategorikan Kurang Baik, dan 3,4% dikategorikan Tidak baik. dapat di simpulkan bahwa rata-rata kemampuan psikomotorik siswa Kelas VII dalam Pembelajaran Alat musik Kompang di SMP Negeri 2 Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau adalah “Cukup Baik”

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2019-08-26